BLOG Royal Aditya Residence

Blog

Royal Aditya Residence, Perumahan di Denpasar yang Super Strategis

2/10/2021

Rumahbali.id, BaliLokasi selalu menjadi penentu keberhasilan investasi properi. Lokasi yang strategis akan menyebabkan investasi properti menghasilkan keuntungan yang maksimal. Begitu juga sebaliknya, lokasi yang kurang strategis akan menyebabkan investasti tak mampu menghasilkan keuntungan yang maksimal.

Salah satu lokasi paling prestisius di Indonesia adalah Pulau Dewata atau yang lebih dikenal sebagai Pulau Bali. Memiliki investasi di Pulau Bali memang menjanjikan keuntungan yang sangat tinggi. Namun apa jadinya jika properti di Bali tersebut memiliki lokasi yang lebih strategis lagi dibandingkan properti lainnya di Pulau Bali.

Adalah Royal Aditya Residence, salah satu perumahan yang memiliki lokasi super strategis di Pulau Bali. Selain lokasinya yang sangat strategis, perumahan dengan konsep design modern dan memiliki fasilitas One Gate System sehingga mudah dilalui dan dekat kemana saja, tidak menghambat aktivitas dengan aksesbilitas yang optimal.

Tidak hanya berhenti disitu, Royal Aditya Residence juga dekat dengan fasilitas umum lainnya seperti instansi pendidikan, hanya 6 menit dari Sekolah Harapan Mulia dan 14 menit dari Universitas Bali Dwipa (UBAD), Bagi anda yang sudah memiliki anak Royal Aditya Residence sangat tepat untuk anda miliki.  Selain itu, Anda juga dapat mengakses fasilitas kesehatan dengan jarak tempuh 10 menit Anda sudah bisa sampai di Rumah Sakit Bali Med.  Segala kemudahan aksesibilitas tersebut dapat Anda temukan di Royal Aditya Residence. Selain dari segi aksesibilitas, Royal Aditya Residence merupakan perumahan dengan lingkungan yang ideal bagi keluarga modern untuk memenuhi masa depan.

Royal Aditya Residence dibangun di lokasi premium di Teuku Umar Barat, Denpasar yang merupakan area bergengsi di pusat kota. Royal Aditya Residence juga dekat dengan berbagai fasilitas umum, seperti akses transportasi, tempat wisata, instansi pendidikan serta instansi penyedia layanan kesehatan yang penting untuk Anda dan keluarga.

Dalam artikel ini, Anda akan diajak untuk menelusuri keunggulan lokasi strategis perumahan Royal Aditya Residence. Apa saja keunggulan lokasi strategis Royal Aditya Residence? Simak selengkapnya di sini.

Dekat dengan Bandara Ngurah Rai Bali

Bandara utama di Pulau Bali adalah Bandara Ngurah Rai. Bandara ini dipandang sebagai pelataran pulau Bali atau bahkan gerbang masuk pulai Bali. Menurut data Badan Pusat Statistik Pemerintah Daerah Bali, pada tahun 2019 dalam satu hari saja Bandara Ngurah Rai mampu melayani 32.000 kedatangan pelancong dengan 83 penerbangan dari berbagai maskapai domestik dan Internasional. Volume kedatangan ini merumakan volume terbesar kedatangan ke Indonesia setelah kawasan Jakarta dan sekitarnya. Hal ini menunjukan bahwa Bandara Ngurah Rai merupakan Bandara tersibuk di Nusantara.

Royal Aditya Residence merupakan perumahan yang sangat dekat dengan Bandara Ngurah Rai Bali. Hanya diperlukan waktu 25 menit saja untuk akses ke Bandara Ngurah Rai Bali, perumahan ini sangat cocok dimiliki bagi Anda yang sering berpergian dengan menggunakan pesawat. Kedekatan dengan lokasi Bandara Ngurah Rai ini juga membuka peluang sangat besar bagi segmen penyewaan hunian untuk wisatawan. Studi menunjukan bahwa hunian yang dekat dengan sarana transportasi utama lebih diminati oleh para penyewa. Oleh karena itu, Royal Aditya Residence sangat cocok bagi Anda yang ingin memulai investasi di bidang penyewaan rumah.

Dekat dengan Pantai Kuta Bali

Salah satu destinasi utama wisata Pulau Bali adalah Pantai Kuta. Pantai Kuta adalah sebuah tempat pariwisata yang terletak kecamatan Kuta, sebelah selatan Kota Denpasar, Bali, Indonesia. Daerah ini merupakan sebuah tujuan wisata turis mancanegara dan telah menjadi objek wisata andalan Pulau Bali sejak awal tahun 1970-an. Pantai Kuta sering pula disebut sebagai pantai matahari terbenam (sunset beach) sebagai lawan dari Pantai Sanur. Selain itu, Lapangan Udara I Gusti Ngurah Rai terletak tidak jauh dari Kuta.

Royal Aditya Residence hanya berjarak 5 menit saja dari Pantai Kuta Bali yang merupakan salah satu pusat kegiatan wisatawan. Lokasinya yang sangat dekat dengan pusat wisata di Bali menjadikan Royal Aditya Residence sebagi properti rumah yang memiliki nilai paling menguntungkan jika dibandingkan dengan properti rumah lainnya. Kedekatan dengan Pantai Kuta dan akses yang sangat mudah akan memberikan kenyamana kepada siapa saja yang menghuni Royal Aditya Residence.

Dekat dengan Pantai Legian

Selain Pantai Kuta, Pantai Legian Bali juga menjadi daya Tarik wisatawan utama. Salah satu daya tarik utama Pantai Legian adalah hamparan pasir putih yang tak berujung. Pantai Legian Bali menawarkan wisata pantai pasir putih bersih, pemandangan sunset dan ombak yang cocok untuk aktivitas selancar. Sebagian besar wisatawan yang tertarik liburan ke Legian karena menyukai aktivitas pantai seperti selancar, berenang dan jalan-jalan disekitar area pantai. Selain daya tarik pantai, Legian juga terkenal sebagai pusat hiburan malam di Bali, pusat wisata belanja serta tersedia banyak tempat makan untuk wisata kuliner.

Lokasi Pantai Legian yang sangat dekat dengan Royal Aditya Residence menjadi salah satu keunggulan perumahan ini. Hanya dalam waktu 20 menit saja dari Royal Aditya Residence maka Anda sudah sampai di salah satu pantai paling terkenal di Bali ini. Beragam akses transportasi juga tersedia dengan sangat mudah dari Royal Aditya Residence ke Pantai Legian. Terdapat berbagai transportasi modern dan tradisional yang akan membawa Anda dengan nyaman dari Royal Aditya Residence ke Pantai Legian.

Dekat dengan Pantai Seminyak

Dua pantai utama di Bali memiliki lokasi yang sangat dekat dengan Royal Aditya Residence. Ada satu pantai lagi yang memiliki lokasi sangat dekat dengan Royal Aditya Residence. Kawasan seminyak ini dikenal sebagai salah satu tempat wisata pantai di Bali yang sudah dilengkapi fasilitas wisata istimewa yang tidak kalah dengan tempat wisata yang ada di tempat lain. Kawasan objek wisata di Seminyak, Bali ini menyediakan berbagai macam fasilitas yang sangat lengkap untuk mendukung kenyamanan para wisatawan mulai dari resort dan hotel, private villas, restaurant, spa, cafe dan bar, shopping center hingga kawasan hiburan malam seperti night club. Daya tarik wisata pantai Seminyak di bandingkan dengan objek wisata lainnya yang ada di Bali suasananya lebih sepi dan lebih tenang. Daya tarik lain yang ada di kawasan wisata Seminyak ini sangat ideal bagi Anda yang hobby berbelanja, fine dining, perawatan tubuh dengan Spa dan juga Club malam.

Royal Aditya Residence memiliki lokasi yang sangat dekat dengan kawasan wisata ini. Hanya membutuhkan waktu 15 menit saja dari Royal Aditya Residence, Anda sudah berada di kawasan wisata Seminyak, Bali. Berbagai sarana Transportasi dan Akomodasi akan didapatkan dengan mudah dari Royal Aditya Residence menuju kawasan wisata satu ini. Tentu saja banyak pilihan objek wisata menjadikan Royal Aditya Residence sebagai salah satu perumahan terbaik di Bali.

Dekat Dengan Pasar Badung

Siapa yang tak mengenal Pasar Badung? Pasar Badung adalah pasar tradisional terbesar di Bali, terletak di pusat kota Denpasar, di Jalan Gajah Mada. Pasar ini telah menjadi salah satu objek tujuan wisata yang paling sering dikunjungi oleh wisatawan. Tempat ini terbilang sangat lengkap menjual berbagai sarana kebutuhan sehari-hari serta beragam bahan sandang lainnya. Di sini terdapat sebuah sungai yang dinamakan sungai/ tukad badung, alirannya seperti membelah atau menjadi pembatas antara pasar Badung dan Pasar Seni Kumbasari, walaupun hanya berupa sebuah pasar, namun kawasan ini cukup menarik untuk dikunjungi, apalagi penghobi wisata belanja.

Perumahan Royal Aditya Residence memiliki lokasi yang sangat dekat dengan Pasar Badung. Cukup dengan waktu 15 menit saja dari Royal Aditya Residence maka Anda telah sampai di pusat jajanan Pulau Bali ini. Akses yang sangat mudah dan lokasi yang sangat dekat akan meningkatkan nilai properti rumah baik untuk disewakan maupun untuk dijual kembali. Lokasi ini menjadi lokasi yang teramat strategis untuk dilewatkan begitu saja. (ADR).

ImgWaNow
up