BLOG Tiara Nusa Residence

Blog

Akses Mudah ke Objek Wisata, Ini Keuntungan Punya Hunian di Tiara Nusa Residence

10/6/2021

Rumahbali.id, Bali – Sebagai pulau pariwisata, Bali dikelilingi oleh beragam jenis kawasan wisata yang mempesona. Daya tarik wisata Bali telah menjadi salah satu faktor yang membuat banyak wisatawan berkunjung ke pulau ini. Oleh karenanya, akan ada banyak keuntungan yang bisa Anda dapatkan saat memiliki hunian yang dekat dengan objek wisata Bali, salah satunya adalah nilai properti yang tinggi.

Tiara Nusa Residence menjadi salah satu hunian mewah dan eksklusif yang berada di lokasi strategis Bali. Dibangun di kawasan Nusa Dua, hunian ini memiliki akses yang mudah untuk menjangkau berbagai kawasan objek wisata terkenal yang ada di pulau Bali. Aksesibilitas yang ditawarkan pun juga mampu memberikan kemudahan untuk Anda karena hunian ini berada dekat dengan pintu tol Bali Mandara yang hanya berjarak sekitar 5 menit saja.

Objek Wisata Pantai Jimbaran, Source: viator.com

 

Sebagai sebuah hunian yang mampu menawarkan akses mudah menuju ke berbagai objek wisata terkenal di Bali, hunian ini dapat memberikan beberapa keuntungan bagi Anda. Ingin tahu apa saja keuntungan memiliki hunian yang dekat objek wisata seperti Tiara Nusa Residence? Berikut ulasannya.

Suasana Bali yang Khas

Berada dekat dengan berbagai macam objek wisata terkenal Bali tentu akan menghadirkan suasana khas Bali pada hunian. Apalagi jika hunian berada dekat dengan objek wisata seperti pantai. Tiara Nusa Residence berada dekat dengan beberapa objek wisata Bali seperti Pura Uluwatu, Pantai Jimbaran, Benoa Beach Sport, hingga GWK Cultural Park. Berada dekat dengan kawasan pantai membuat hunian ini memiliki lingkungan kawasan yang disertai dengan keasrian alam. Sehingga Anda dapat merasakan suasana Bali yang khas saat menempati hunian ini.

Sarana Relaksasi dan Hiburan

Hunian yang dekat dengan objek wisata juga dapat dijadikan sebagai sarana relaksasi dan juga hiburan. Dengan begitu, Anda tidak perlu pergi jauh jika ingin sekedar melepas penat dan stress akibat rutinitas sehari-hari. Dengan tinggal di Tiara Nusa Residence, Anda bisa dengan mudah menjangkau kawasan objek wisata untuk berlibur dan juga relaksasi. Keunggulan lainnya, Anda dapat menghemat waktu dan juga biaya untuk menuju ke beragam objek wisata yang dekat dengan hunian ini. 

Peluang Nilai Investasi yang Tinggi

Seperti yang telah disebutkan di awal, keuntungan memiliki hunian yang berada dekat dengan objek wisata terkenal Bali adalah peluang nilai propertinya yang tinggi. Oleh karenanya, Anda dapat menjadikan Tiara Nusa Residence sebagai aset maupun instrumen investasi properti yang menguntungkan di tanah Bali. Dengan begitu, Anda berpotensi untuk meraih keuntungan yang menjanjikan di masa mendatang.

Peluang investasi yang tinggi juga didukung dengan ekslusivitas unit hunian yang ditawarkan oleh Tiara Nusa Residence. Rumah modern yang disertai dengan fasilitas hunian terbaik seperti kolam renang yang terkoneksi dengan kitchen set & bar ini akan menjadi aset yang berharga dengan potensi keuntungan yang menjanjikan di Bali. Selain itu, hunian dengan konsep semi-open ini juga dapat menjadi tempat tinggal ternyaman yang mampu memberikan kemudahan aksesibilitas di pulau Bali.

Itulah beberapa keuntungan dari hunian Tiara Nusa Residence yang berada dekat dengan berbagai objek wisata terkenal di Bali. Jika Anda tertarik untuk memiliki unitnya, segera hubungi kontak Sales Consultant kami yang tertera pada laman Tiara Nusa Residence dan dapatkan informasi lebih lanjut seputar unit yang ditawarkan. (FIY)

 

ImgWaNow
up